Pages

Jumat, 16 Desember 2011

ATASI “MUSUH” BEBUYUTAN MU

Pori-pori besar, komedo dan jerawat adalah “musuh” bagi tiap remaja. Tapi semua problem ini normal saja, kok karena biasanya, 8 sampai 10 anak usia pra-remaja, remaja bahkan beberapa orang dewasa pun mengalaminya. Kenali dan atasi “musuh” bebuyutan ini……

PORI-PORI BESAR

Pori-pori (pores) adalah lubang-lubang kecil pada kulit tempat tumbuhnya bulu-bulu halus yang disebut hair follicles. Dibawah permukaan kulit, sebaceous glands atau oil glands (kelenjar minyak) menempel pada hair follicles. Kelenjar minyak ini menghasilkan sebum (minyak) yang berguna untuk melembabkan rambut dan kulitmu. Itulah yang membuat pori-pori banyak mengeluarkan minyak.
            Pori-pori tiap orang berbeda besarnya. Dan sudah secara genetic, besarnya disesuaikan dengan banyaknya minyak yang akan keluar. Jadi, ada pori-pori besar dan kecil. Ukuran pori-pori besar, nggak bisa dikecilkan karena ukuran kelenjar minyak juga ga bisa diubah.

Samarkan Pori-pori Besarmu Dengan Cara :
  • Rajin membersihkan kulit wajah dua kali sehari, dapat mencegah pori-pori jadi makin membesar karena masuknya debu, kotoran, sisa minyak yang berlebih dan bakteri.
  • Lakukan exfoliation (proses pengelupasan sel-sel kulit mati) seminggu sekali untuk meminimalisasi pori-pori besar.
KOMEDO

Komedo adalah awal munculnya jerawat.dimana pori-pori akan tersumbat oleh debu, kotoran, sisa minyak berlebih dan bakteri. Komedo ada dua jenis , whiteead dan blackhead.
Whiteead (closed comedo) terjadi bila pori-pori tersumbat, tapi masih dalam keadaan tertutup, sehingga membentuk tonjolan kecil berwarna putih. Sedangkan blackhead (open comedo) terjadi bila pori-pori tersumbat dalam keadaan terbuka. Sehingga permukaannya menjadi gelap akibat terkena udara dan bakteri.

Bebaskan Wajahmu Dari Komedo Dengan Cara :
  •  Bersihkan wajah dua kali sehari dengan menggunakan pembersih wajah yang mengandung oil and alcohol-free formulas.
  • Lakukan exfoliation dan maskeran seminggu sekali, pemakaian steaming (menguapi wajah dengan uap air panas dalam baskom agar pori-pori terbuka) untuk menghilangkan sisa minyak berlebihan dan memudahkan mengeluarkan komedo.
JERAWAT

Jerawat (acne atau pimple) adalah kondisi di mana kulit mengalami pembengkakan akibat tersunbatnya pori-pori sehingga kulit menjadi merah dan infeksi. Jerawat biasa muncul pada usia pra-remaja dan teenager. Ini, karena factor hormonal yang muncul selama masa pubertas. Hormone ini memicu kelenjar minayak menghasilkal lebih banyak minyak. Sehingga kulit jadi lebih berminyak dan menutup pori-pori.
             Acne vulgaris adalah jenis jerawat yang biasa muncul pada usia remaja. Muncul di wajah, leher, bahu, dada dan punggung. The good news is, biasanya jerawat akan hilang sendiri setelah remaja !!

Cegah Dan Hilangkan Jerawat Dengan Cara :
  • Bersihkan wajah dua kali sehari dengan air hangat dan pembersih wajah khuus untuk kulit berjerawat. Secara perlahan dengan gerakan berputar dan jangan digosok, karena akan hanya membuat kulit makin iritasi.
  • Gunakan obat jerawat sesuai aturan pakai. Jangan kebanyakan, karena hanya akan membuat kulit disekitar jerawat semakin kering.
  • Jangan memegang dan memencet jerawat. Ini hanya akan membuat jerawatmu tambah merah, bengkak, iritasi bahkan bernanah.
  •  Bila kamu berkacamata, rajinlah membersihkannya untuk mencegah minyak berlebihan di sekitar mata dan hidung yang menyumbat pori-pori.
  • Pastikan rambutmu selalu bersih dan nggak menutupi wajah untuk menghindari tambahan debu dan minyak yang dapat menyumbat pori-pori.
  • Konsumsi makanan sehat bernutrisi tinggi yang banyak mengandung vitamin dan mineral.
  •  Hindari stress yang hanya akan memperburuk jerawatmu. Karena stress dapat meningkatkan produksi minyak berlebiha pada kulit.

 SUMBER :
MAJALAH GADIS EDISI 31 , 22 NOVEMBER-1 DESEMBER 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar